Kacang Panjang (Vigna cylindrica (L.) Skeels)

Kacang Panjang (Vigna cylindrica (L.) Skeels)

1. Nama umum kacang panjang
Nama umum/dagang : Kacang panjang (Hutapea et al., 1994)
Sinonim : (Vigna sinensis (L.) Savi ex Hassk.)., Vigna unguiculata (L.) Walp., Vigna cylindrical Endl., Vigna catjang (Burm.) Walp.

2. Klasifikasi kacang panjang

Divisi : Spermatophyta
Sub divisi : Angiospermae
Kelas : Dicotyledoneae
Bangsa : Rosales
Suku : Leguminosae (Papilionaceae)
Marga : Vigna
Jenis : Vigna cylindrica (L.) Skeels
(Hutapea et al., 1994)


3. Morfologi kacang panjang

Tanaman kacang panjang merupakan tanaman semak, menjalar, semusim dengan tinggi kurang lebih 2,5 m. Batang tanaman ini tegak, silindris, lunak, berwarna hijau dengan permukaan licin. Daunnya majemuk, lonjong, berseling, panjang 6-8 cm, lebar 3-4,5 cm, tepi rata, pangkal membulat, ujung lancip, pertulangan menyirip, tangkai silindris, panjang kurang lebih 4 cm, dan berwarna hijau. Bunga tanaman ini terdapat pada ketiak daun, majemuk, tangkai silindris, panjang kurang lebih 12 cm, berwarna hijau keputih-putihan, mahkota berbentuk kupu-kupu, berwarna putih keunguan, benang sari bertangkai, panjang kurang lebih 2 cm, berwarna putih, kepala sari kuning, putik bertangkai, berwarna kuning, panjang kurang lebih 1 cm, dan berwarna ungu. Buah tanaman ini berbentuk polong, berwarna hijau, dan panjang 15-25 cm. Bijinya lonjong, pipih, berwarna coklat muda. Akarnya tunggang berwarna coklat muda (Hutapea et al., 1994).

Vigna sinensis (kacang panjang) merupakan salah satu tumbuhan yang berdaun majemuk menjari beranak daun tiga (trifoliolatus). Tanaman ini memiliki sifat daun yaitu bentuk bangun daun (circumscriptio) seperti jorong (ovalis). Daging daun (intervenium) bersifat tipis seperti selaput (membranaceus). Susunan tulang-tulang (nervatio) bersifat menyirip (penninervis). Tepi daun (margo) bersifat rata (integer). Ujung daun (apex) bersifat runcing (acutus). Pangkal daun (basis) bersifat tumpul (obtusus). Permukaan daunnya bersifat kasap (scaber). Duduk daunnya berseling (folia disticha).

2. Pada Tiap Buku-buku Batang Terdapat Dua Daun
Pada setiap buku-buku terdapat 2 daun yang berhadapan (terpisah oleh jarak sebesar 1800). Pada buku-buku batang berikutnya biasanya kedua daunnya membentuk suatu silang dengan dua daun yang dibawahnya tadi. Tata letak daun yang demikian ini dinamakan : berhadapan-bersilang (Folia opposita atau Folia decussata), ch. pada mengkudu (Morinda citrifolia L.), soka (Ixora poludosa Kurz.), dll. (Sudarsono, 2005: 65).

3. Pada Tiap Bulu-buku Batang Terdapat Lebih Dari Dua Daun
Tata letak daun yang demikian ini dinamakan : berkarang (Folia verticillata),dapat a.l. ditemukan pada pohon pulai (Alstonia scholaris R.Br.), alamanda (Allamanda cathartica L.), oleander (Nerium oleander L.) (Sudarsono, 2005: 66
Title : Kacang Panjang (Vigna cylindrica (L.) Skeels)
Description : Kacang Panjang ( Vigna cylindrica (L.) Skeels) 1. Nama umum kacang panjang Nama umum/dagang : Kacang panjang (Hutapea et al., 1994) S...

0 Response to "Kacang Panjang (Vigna cylindrica (L.) Skeels)"

Post a Comment

Panduan berkomentar :
1. Berkomentarlah sesuai topik artikel
2. Dilarang komentar SPAM
3. Check list notify me untuk mendapat pemberitahuan balasan komentar anda

berlangganan artikel via email